Posted by : Faizal Yogaswara Selasa, 06 Januari 2015

SHF KR Kabuto Hyper Form's head

Halo semua ^^ Selamat Tahun Baru 2015 untuk semuanya, mari memulai awal yang baik dengan semangat yang membara untuk mencapai harapan kita di tahun ini, Yosh!, dan sebelumnya saya minta maaf ngga bisa ngeposting di tanggal awal awal tahun kemarin hehe, karena banyak kesibukan  yang harus saya kerjakan (sebenernya males)
Oke kali ini saya kembali lagi untuk mengisi artikel tentang Merchandise Kamen Rider. Seperti yang kalian ketahui sebelumnya kalau setiap serial anime/tokusatsu pasti dibuatkan merchandise khusus, nah kali ini aku akan membahas merchandise khusus kamen rider, dimulai dari yang paling ringan ya guys ;)
1.SH Figuarts (SHF)
Logo S.H. Figuarts
Tentunya kalian pasti ada yang tau Bandai kan? nah S.H.Figuarts ini adalah produk khusus yang dibuat oleh pihak Bandai dengan kualitas tinggi untuk dikoleksi para fans action figure. Ide ini dimulai debutnya pada tahun 2008 dan targetnya adalah para remaja dengan harga yang tinggi akan tetapi 'worth' untuk dikoleksi karena SHF dilengkapi dengan detail dan banyak pose yang Bandai berikan,selain action figure Kamen Rider, SHF juga membuat beberapa merchandise khusus untuk beberapa serial tokusatsu dan anime seperti Super Sentai dan Dragon Ball Z. Maka dari itu khusus kalian yang bener bener ngefans dengan Kamen Rider dan ingin mengoleksi SHF ngga ada salahnya loh nabung sedikit untuk cari cari SHF buat dikoleksi di lemari pajangan kalian

SHF KR Kabuto Hyper Form


2.Super Imaginative Chogokin (SIC)

SIC juga produk die cast yang dibuat oleh Bandai dengan bahan metalik/logam sesuai dengan produk dan franchise Kamen Rider dan karakter tokusatsu yang lain yang dibuat oleh Shotaro Ishinomori dengan perusahaannya. SIC dibuat agak berbeda dengan aslinya karena mengikuti bentuk dan lekuk tubuh yang sering dihadirkan di dalam manga Kamen Rider dengan tema yang agak menyeramkan dan sedikit berotot hehehe ;D , SIC sering sekali dipahat oleh Takayuki Takeya dan Kenji Ando

KR OOO Tajadoru Combo
3.DX Belt/DX Driver (Sabuk Kamen Rider)
Sabuk itu sangat vital dalam serial Kamen Rider, karena sejak zaman dahulu kala Ichigo pun juga sudah memiliki sabuk, umumnya DX Driver digunakan untuk berubah ke bentuk Kamen Rider dan juga sebagai sumber energi Kamen Rider, selain itu DX juga berfungsi untuk mengubah form lain atau mengeluarkan senjata dan beberapa kemampuan khusus, DX Driver juga dibuat oleh pihak Bandai untuk memenuhi keinginan dan hasrat para fans Kamen Rider. Selain itu sabuk untuk serial jaman Heisei berbeda dengan sabuk di jaman Showa karena ada beberapa bagian tambahan yang dijual terpisah seperti cincin KR Wizard dan Lock Seed KR Gaim.

DX Kamen Rider Double (W)

Leave a Reply

Any Question, critic, and correction? feel free to comment!

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Quote Of The Day


Provided by All Famous Quotes

Most Viewed

Diberdayakan oleh Blogger.

- Copyright © 2013 Faiz Blog -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -